MAJALENGKA, iNews.id - Heboh akun @satlantas_mjlk di Twitter yang nge-like unggahan foto dari akun dewasa, masih menjadi pergunjingan warganet. Kondisi semakin ramai lantaran jejak digital itu pun dibagikan oleh warganet lainnya.
Menanggapi usus tersebut, pihak Polres Majalengka kembali menegaskan bahwa aktivitas di medsos di luar kendali mereka. Pihak Polres memastikan, aktivitas me-like foto yang diunggah oleh akun dewasa itu dilakukan oleh orang di luar admin, yang sukses masuk ke akun @satlantas_mjlk
"Akun tersebut sudah lama tidak aktif, tidak dipakai. Pas kami mau buka, pasword sudah berubah. Akun dalam penguasaan orang lain secara tidak sah, menggunakan akun tersebut untuk like dua foto tersebut," kata Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kasubsi PIDM Sie Humas Polres Majalengka IPDA Hendra Susilo, Jumat (11/2/2022).
Hendra mengklaim, admin yang mengelola akun itu tercatat terakhir kali menggunakan akun pada awal 2021 lalu. Adapun waktu akun @satlantas_mjlk me-like unggah foto dewasa diketahui pada Juni 2021.
"Perlu dijelaskan bahwa akun tersebut sudah tidak dipergunakan Satlantas Polres Majalengka untuk mempresentasikan kegiatan satlantas sejak tanggal 24 Februari 2021," kata dia.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait