CIANJUR, iNews.id - Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Dedi Mulyadi geram melihat kondisi Waduk Cirata di Kabupaten Cianjur, memprihatinkan. Waduk yang dimanfaatkan untuk mengairi persawahan, budidaya ikan, dan wisata itu penuh sampah.
Dedi Mulyadi menemukan kondisi Waduk Cirata memprihatinkan itu setelah mengunjungi Waduk Cirata untuk bertemu nelayan dan wisatawan. Beberapa kali berkunjung ke tempat tersebut Kang Dedi disambut dengan sampah menutup seluruh sudut waduk yang membentang di tiga kabupaten, Cianjur, Purwakarta, dan Bandung Barat itu.
“Ini sampah yang sangat luar biasa mengotori Danau Cirata dan airnya sudah sangat keruh sehingga kualitas ikannya pasti di bawah standar,” kata Kang Dedi dalam rilis yang diterima iNews.id, Senin (9/5/2022).
Editor : Agus Warsudi
dedi mulyadi bandung barat kabupaten bandung barat cianjur kabupaten cianjur bupati purwakarta Kabupaten Purwakarta
Artikel Terkait