Owner Dwi Sejahtera Perkasa (DSP) Farm, Vandry Dwitama. (Foto: Istimewa)

BANDUNG, iNews.id - Hari Raya Idul Adha adalah momen yang sangat ditunggu-tunggu, terutama bagi para peternak sapi kambing atau domba. Pada momen tersebut menjadi waktu tepat bagi mereka untuk menikmati hasil dari hewan ternak yang telah dibesarkan. 

Seperti halnya Owner Dwi Sejahtera Perkasa (DSP) Farm, Vandry Dwitama. Dia mendapatkan pesanan sapi limosin untuk kurban Presiden Indonesia, Joko Widodo. Harga belinya pun cukup tinggi. 

Bukan perkara mudah bisa lolos dalam uji kesehatan untuk hewan kurban presiden. Banyak proses yang mesti dilalui, untuk bisa lolos menjadi sapi yang akan dipilih presiden. Bahkan, sebelum disembelih, sapi tersebut harus dikarantina selama beberapa pekan sebelum dikirim ke Istana Bogor. 

Dia bercerita, mulanya dia menawarkan dua sapinya untuk dibeli presiden. Namun, ternyata hanya satu ekor yang berhasil lolos uji. Tinggi sapinya sekitar 185 cm. 

"Seleksinya pun cukup sulit dan banyak. Mulai dari tes darah, urine, kotoran, sampai air liurnya juga. Saya menawarkan dua sapi, tapi yang lolosnya satu ekor bernama Markoci jenis limousin," katanya.

Berat badan Markoci ukurannya 1 ton 50 kg, berusia 3 tahun. Vandry mengatakan, berat Markoci bisa bertambah sampai 1 ton 100 kg. Perawatan sapi limosin pun tidak mudah, perlu tangan khusus sehingga bobotnya bisa terus bertambah. 

Dia menjelaskan, ada perbedaan cara mengurus sapi besar dengan sapi biasa. Bahkan dari kandang pun berbeda. Untuk sapi besar tipe limousin dan simental butuh alas yang baik untuk memperkuat kakinya supaya tidak luka. 

"Kita berikan karpet busa atau plastik di bawahnya sebagai pijakannya. Pemberian pakannya pun sehari dua kali di pagi dan sore hari. Gizi dan vitaminnya pun kita berikan tambahan seperti pisang dan singkong. Itu makanan wajib untuk sapi-sapi besar," tuturnya.

Tak hanya presiden, aktor Baim Wong juga pernah membeli 9 ekor sapi di peternakannya. Jenisnya sapi limousin dan simental. Peternakannya ada di Kelurahan Cisurupan, Kecamatan Cibiru, Kota Bandung. 


Editor : Asep Supiandi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network