BANDUNG, iNews.id – Pemerintah sedang gencar melarang mudik selama pandemi wabah Covid-19 sejak 24 April 2020. Namun YouTuber Ferdian Paleka bisa mengelabui petugas saat melarikan diri ke Palembang melalui Pelabuhan Merak Banten.
"Mungkin dia memanfaatkan kelengahan petugas saat berbuka atau saat anggota sedang sahur," kata Kepala Bidang Humas Polda Jabar Kombes S Erlangga di Polrestabes Bandung, Jawa Barat, Jumat (8/5/2020).
Di Pelabuhan Merak, menurut Erlangga sudah disiapkan pos penyekatan untuk mengantisipasi masyarakat yang hendak mudik. Ferdian dan rekannya Aidil memanfaatkan waktu pergantian penjaga.
"Jadi sebenarnya, kita pos penyekatan sudah tergelar. Namun, ada waktu kita (anggota) bergantian berjaga. Di situ kemungkinan memanfaatkannya," ucapnya.
Sementara itu, Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jabar, Kombes Pol Hendra Suhartiono mengatakan Ferdian juga mengubah penampilannya selama pelarian dari polisi. Tersangka menghitamkan rambutnya dan mencukur kumisnya.
"Kita duga memang dia merubah penampilannya untuk menghindar dari petugas polisi," kata Hendra Suhartiono.
Ferdian Paleka dan temannya A ditangkap di Jalan Tol Jakarta-Merak pada Jumat (8/5/2020) dini hari. Ferdian melarikan diri dari pengejaran polisi ke Palembang, Sumatera Selatan.
Selain itu, Ferdian juga kerap gonta ganti nomor ponsel untuk menghidari pelacakan polisi. "Jadi waktu pelarian sampai dengan Palembang, dia sering ganti-ganti nomor ponselnya," ucap Hendra.
Berita Lain Bisa Dibaca di Sindonews.com : Kabur ke Sumsel, Ini Siasat Ferdian Paleka Lolos Pemeriksaan Cek Poin PSBB
Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait