"Kita tahu meningkatnya kasus penularan Covid-19 di masyarakat. Sehingga kami melihat langsung bagaimana RT dan RW dalam melaksanakan protokol kesehatan untuk mengurangi atau menghambat laju kasus Covid-19 ini," kata Kabagopsnalev Korbinmas Baharkam Polri sesuai meninjau pelaksanaan PPKM mikro di RW 18, Senin (7/6/2021).
Kombes Pol Hendi mengemukakan, Baharkam Polri mengapresiasi warga di RW 18 yang semuanya memakai masker saat berada di luar rumah. Meski begitu, warga diingatkan untuk tidak berkerumun.
"Ini sangat bagus. Hampir semuanya (warga) pakai masker. Tapi tolong jangan terlalu banyak bergerombol. Kalau ada di warung, dua tiga empat (orang) nggak apa-apa. Tapi kalau terlalu banyak, aparat di RT atau RW, untuk membubarkan (kerumunan itu)," ujar Kombes Pol Hendi.
Selain di Kota Bandung, tutur Hendi, jajaran Baharkam Polri meninjau pelaksanaan PPKM di sejumlah daera di Indonesia. Dari berbagai daerah yang telah dikunjungi, penerapan PPKM Mikro di RW 18 termasuk yang sudah baik.
"Nanti kita lihat di daerah lainnya bagaimana. Kita ikuti, mungkin dari sana juga kita transfer untuk dijadikan pedoman," ucap Kabagopsnalev Korbinmas Baharkam Polri.
Editor : Agus Warsudi
bebas covid-19 COVID-19 Cegah covid dampak pandemi covid-19 Dampak Covid-19 data covid-19 baharkam polri baharkam PPKM Mikro
Artikel Terkait