Petugas pemulasaraan mayat di RSUD dr Selamet Garut mendorong peti mati berisi jenazah pasien Covid-19. (Foto: iNews/Ii Solihin)

GARUT, iNews.id - Angka kematian akibat Covid-19 dalam 24 jam terakhir di Kabupaten Garut terus mengalami peningkatan. Hal ini berdampak lonjakan kasus Covid-19 yang terjadi pascalibur dan mudik Lebaran 2021.

Petugas pemulasaraan kewalahan karena minim sumber daya manusia (SDM) dan keterbatasan lahan permakaman. Petugas pemakaman terpaksa bekerja selama 24 jam karena pasien Covid yang meningkat tajam. 

Data yang dirilis Satgas Covid-19 Garut, pascalibur lebaran, jumlah warga terpapar Covid-19 sebanyak 240 orang. Dari total pasien Covid-19 aktif itu, 20 orang di antaranya meninggal dunia.

Sejak pandemi berlangsung hingga saat ini, total 12.342 warga Garut, positif terpapar Covid-19. Sampai saat ini 2.300 orang masih positif aktif dan 553 pasien meninggal dunia.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network