"Tidak boleh ada perayaan tahun baru yang berpotensi kerumunan. Tidak boleh ada yang nongkrong-nongkrong di jalan," tutur Kang Emil.
Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo pun menilai, tingkat kepatuhan masyarakat dalam menerapkan prokes secara nasional, menurun. "Beberapa pekan terakhir terjadi penurunan angka kepatuhan, terutama penggunaan masker dan jaga jarak," tutur Doni.
Dia lalu mencontohkan Jabar saat pelaksanaan pilkada. Menurutnya pada pagi hari, posisi Jabar dalam aplikasi kepatuhan prokes berada di peringkat akhir. Satgas pusat pun lantas mengingatkan satgas daerah untuk mematuhi protokol kesehatan.
"Saat pilkada beberapa waktu lalu, Jabar masuk 10 besar daerah dengan tingkat kepatuhannya bagus, dari pakai masker dan jaga jarak," ujar mantan Pangdam III/Siliwangi ini.
Doni mengatakan, Jabar didorong lebih meningkatkan lagi upaya pencegahan dan kepatuhan prokes.
Editor : Agus Warsudi
zona merah zona merah covid-19 zona merah corona Provinsi Jawa Barat gubernur ridwan kamil gubernur jawa barat ridwan kamil ridwan kamil doni monardo Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo kodam iii siliwangi
Artikel Terkait