get app
inews
Aa Text
Read Next : Banjir Pekalongan Belum Surut hingga Hari Ke-5, Warga Mulai Diare dan Gatal-Gatal

Waspada Potensi Hujan Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi di Bandung Raya hingga April

Rabu, 21 Januari 2026 - 11:11:00 WIB
Waspada Potensi Hujan Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi di Bandung Raya hingga April
Ilustrasi, BMKG Bandung mengingatkan masyarakat Bandung Raya untuk mewaspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat bahkan ekstrem selama puncak musim hujan. (Foto: iNews).

BANDUNG, iNews.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandung mengingatkan masyarakat Bandung Raya untuk mewaspadai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat bahkan ekstrem selama puncak musim penghujan. Potensi ini berlangsung hingga April 2026.  

Memasuki bulan Januari, sejumlah wilayah di Bandung Raya mulai diguyur hujan deras. Beberapa di antaranya disertai angin kencang yang menyebabkan pohon tumbang. BMKG mencatat, kondisi ini berpotensi menimbulkan cuaca ekstrem berupa hujan lebat disertai angin kencang maupun petir.  

"Periode musim hujan di Jawa Barat termasuk wilayah Bandung Raya diprediksi sampai dengan April 2026 dengan puncak musim hujan di beberapa wilayah Bandung Raya masih terjadi hingga Maret 2026," ujar Kepala BMKG Bandung, Teguh Rahayu dalam keterangannya, Rabu (21/1/2026).

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut