get app
inews
Aa Text
Read Next : Kasus Pembacokan Pemuda Cianjur di Sukabumi Terungkap, Pelaku Ternyata 3 Remaja Ini

Waduh, 3 Siswi SMP Ikut Baku Hantam saat Tawuran Dekat Kantor Wali Kota Sukabumi

Selasa, 29 Maret 2022 - 19:02:00 WIB
Waduh, 3 Siswi SMP Ikut Baku Hantam saat Tawuran Dekat Kantor Wali Kota Sukabumi
Tiga siswa bersama belasan pelajar diamankan di Polsek Cikole sesaat setelah tawuran di dekat kantor Wali Kota Sukabumi. (Foto: iNews.id/Dharmawan Hadi)

SUKABUMI, iNews.id - Tiga siswi SMP terlibat baku hantam saat terjadi tawuran yang melibatkan dua sekolah dekat Kantor Wali Kota Sukabumi, Jalan R Syamsudin SH, Selasa (29/3/2022). Keterlibatan ketiganya terungkap setelah bersama belasan pelajar lainnya diamankan di Polsek Cikole.

Salah satu saksi, Cahya (27) mengatakan, sekelompok pelajar SMP tiba-tiba berdatangan dari arah timur jalan R Syamsudin SH sekitar 14.05 WIB. Disusul SMP lain yang darang dari arah Cikole. Kedua kelompok pelajar itu kemudian saling baku hantam di tengah jalan raya hingga mengganggu arus lalu lintas. 

"Mereka pakai tangan kosong, tidak pakai senjata dan dibubarkan warga. Ketika itu juga datang petugas kepolisian yang sedang patroli. Para pelajar itu berhamburan melarikan diri, namun ada yang tertangkap polisi yang langsung dibawa ke polsek," ujar Cahya kepada MNC Portal Indonesia. 

Sementara itu, Kapolsek Cikole, Kompol Nanang Rahmat Subarna mengatakan, dari hasil keterangan yang didapat, kejadian berawal dari saling ejek di media sosial, lalu para pelajar tersebut janjian untuk tawuran. 

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut