Videotron Ambruk saat Menteri AHY Pidato Peresmian Rumah Susun Rancaekek Bandung
BANDUNG, iNews.id - Sebuah videotron ambruk saat peresmian Rumah Susun Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (18/12/2024). Peristiwa ini terjadi saat Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) baru memulai pidato sambutan dengan mengucap basmallah.
Videotron ini ambruk akibat angin kencang dan hampir menimpa sejumlah pejabat penting yang berada di barisan depan seperti sejumlah pejabat kementerian, staf khusus dan anggota DPRD Jabar.
Bahkan titik jatuhnya hanya berjarak sekitar 20 sentimeter dari kaki para pejabat. Menteri AHY langsung sigap dan sempat turun dari mimbar untuk mengecek.
"Anginnya kencang, ada yang kena nggak,” ujar Menteri AHY.
Lokasi videotron yang jatuh di sisi kanan panggung acara. Beberapa orang sempat berteriak karena benturan saat videotron memunculkan suara sangat keras.
Dugaan sementara rangka videotron tidak mampu menahan terpaan angin sehingga langsung roboh.
Saeful Bachri anggota DPRD Jawa Barat yang berada di lokasi, mengungkapkan dia sempat merasakan angin keras yang datang dari arah videotron.
“Alhamdulillah, tidak apa-apa. Lumayan kaget,” ujarnya.
Editor: Donald Karouw