Tol Cisumdawu Disebut Kunci Ramainya BIJB Kertajati Majalengka, Potensial Investasi
MAJALENGKA, iNews.id - Keberadaan Tol Cisumdawu (Cileunyi-Dawuan), dinilai menjadi kunci akan ramainya aktivitas Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Majalengka. Diprediksi aktivitas penerbangan di bandara itu bakal ramai ketika tol sudah beroperasi secara menyeluruh.
Tol Cisumdawu sendiri disebut-sebut akan berfungsi maksimal dalam beberapa waktu ke depan. Dalam rangka memastikan kesiapan BIJB menyambut beroperasi penuhnya Cisumdawu, Kementerian Koordinator Bidan Perekonomian, melakukan kunjungan ke BIJB, Sabtu (24/6/2023).
"Pertama, saya mau lihat kesiapannya seperti apa. Karena kan sebentar lagi jalan tol itu sudah selesai yah, Cisumdawu. Dulu kan dibilang bahwa ini bisa jalan, kalau jalan tolnya bisa jalan. Kita kan melihat bahwa jalan tol sudah siap, mudah-mudahan bulan depan bisa beroperasi," kata Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Wahyu Utomo.
Editor: Asep Supiandi