Terpanggil Majukan Bandung, Faizal Siap Bertarung Jadi Wali Kota
BANDUNG, iNews.id – Konstalasi politik di Kota Bandung, Jawa Barat jelang Pilwalkot 2018 semakin menghangat. Sejumlah kandidat calon wali kota Bandung terus bermunculan dan siap menggantikan Ridwan Kamil.
Salah satu kandidat yang ingin ikut bersaing untuk meramaikan kancah politik di Kota Bandung adalah Faizal Syamsul Bahri. Pria berusia 37 tahun ini mengaku telah mengikuti penjaringan Partai Gerindra Kota Bandung.
“Berawal dari kegelisahan hati, harapan serta mimpi untuk memajukan Kota Bandung lebih baik, saya mendeklarasikan diri untuk maju dalam Pilkada Bandung 2018 mendatang,” kata Faizal di salah satu kafe di kawasan Jalan Buah Batu, Kota Bandung, Jumat(10/11/2017).
Dia mengaku optimistis untuk maju di ajang Pilkada Serentak Kota Bandung pada 2018 mendatang. Dengan memiliki modal sosial dan politik dijadikan landasan untuk membawa Kota Bandung menjadi lebih baik ke depan.
"Untuk modal politiknya saya dapat dukungan pula dari parpol lain seperti PAN dan untuk modal sosialnya adalah keahlian serta kemampuan manajerial sehingga bisa melakukan penataan kelola pemerintah terutama sinergi birokrasi,” ujar dia.
Seperti diketahui, jelang Pilkada Serentak Kota Bandung 2018, sejumlah nama sudah muncul untuk siap bertarung. Seperti incumbent Wakil Wali Kota Bandung Oded M Danial yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Pasangan Nurun Arifin dari Partai Golkar dan Chairul Y Hidayat yang di klaim diusung Partai Demokrat dengan turunnya surat tugas dari DPP.
Selain itu, masih ada beberapa nama kandidat lain seperti Yana Mulyana yang juga bakal calon dari Partai Gerindra Kota Bandung. Bahkan, Yana mengaku telah bertemu dengan Oded M Danial dan menyatakan diri siap menjadi calon Wakil Wali Kota Bandung pada Pilkada Serentak mendatang.
Editor: Kastolani Marzuki