Sepekan Terakhir 3 Musibah Kebakaran Terjadi di KBB, 11 Jiwa Mengungsi
"Penyebab kebakaran dari tungku api yang lupa dimatikan. Api membesar dan menghanguskan bangunan rumah," terang Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) KBB Duddy Prabowo saat dikonfirmasi.
Duddy menyatakan, dalam tiga hari terakhir menerima laporan tiga kejadian kebakaran rumah. Penyebabnya dikarenakan kelalaian penghuni rumah yang lupa mematikan api usai memasak, serta akibat adanya korsleting arus listrik.
Kebakaran itu, menimpa rumah milik Muhammad Ilyas (70) di Kampung Babakan Priangan, RT 02/05, Desa Tagogapu, Kecamatan Padalarang, KBB, pada Sabtu (26/3/2022) pukul 19.00 WIB. Rumah permanen berukuran 6x10 meter persegi itu terbakar akibat korsleting listrik.
Editor: Agus Warsudi