Pria Obesitas Seberat 200 Kg di Kuningan Meninggal, Damkar Turun Tangan Bantu Pemakaman

KUNINGAN, iNews.id - Aksi kemanusiaan dilakukan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Kali ini bukan untuk memadamkan api, melainkan membantu proses pemakaman seorang pria berusia 51 tahun dengan bobot tubuh sekitar 200 kilogram di Desa Peusing, Kecamatan Jalaksana, Senin (13/10/2025).
Kepala UPT Damkar Kuningan Andri Arga Kusumah menjelaskan, pihaknya menerima laporan dari keluarga almarhum yang meminta bantuan karena kesulitan menurunkan jenazah ke liang lahat. Kondisi tubuh almarhum yang obesitas membuat proses pemakaman memerlukan tenaga tambahan dan penanganan khusus.
“Kami menerima laporan dari pihak keluarga yang meminta bantuan agar proses pemakaman bisa berjalan lancar. Karena berat badan almarhum cukup besar, sekitar 200 kilogram, keluarga kesulitan untuk menurunkannya ke liang lahat,” ujar Andri dikutip dari iNews Kuningan, Selasa (14/10/2025).
Menindaklanjuti laporan tersebut, Damkar Kuningan mengerahkan satu unit kendaraan operasional rescue dengan tujuh personel ke lokasi kejadian. Setiba di tempat, petugas langsung bekerja sama dengan warga dan keluarga untuk mengangkat serta menurunkan jenazah ke liang lahat secara hati-hati.
Proses penanganan berlangsung sekitar 30 menit dan berjalan aman serta tertib hingga pemakaman selesai.
“Kami bersama warga bahu-membahu agar pemakaman bisa berjalan lancar tanpa kendala,” ucapnya.
Andri menegaskan, keterlibatan petugas Damkar dalam kegiatan ini merupakan bagian dari tugas kemanusiaan yang diemban jajarannya. Dia menyebut, Damkar bukan hanya bertugas memadamkan kebakaran, tetapi juga siap membantu masyarakat dalam berbagai kondisi darurat.
Editor: Donald Karouw