Prajurit Yonif Raider 300-US Army Berbagi Ilmu Pertempuran Jarak Dekat

BANDUNG, iNews.id - Pada hari kelima latihan bersama (latma), prajurit Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 300/Brajawijaya (BJW)-Security Force Assistance Brigade (Pasukan Keamanan Brigade Bantuan) US Army berbagi ilmu dan taktik Pertempuran Jarak Dekat (PJD). Latihan berlangsung di Mako Yonif R 300/BJW, Karang Tengah, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Kapendam III/Siliwangi Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto mengatakan, pertempuran jarak dekat merupakan salah satu kemampuan yang dimiliki prajurit Yonif Raider 300/BJW. "Sebenarnya kemampuan ini digunakan dalam melaksanakan pembebasan sandera baik di dalam maupun luar negeri," kata Kapendam Siliwangi, Minggu (31/10/2021).
Selama latihan, ujar Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto, berjalan interaktif antara personel Yonif R 300/BJW dengan US ARMY. Sharing pengalaman dalam pertempuran kota oleh US Army dan pengamalaman Yonif Raider 300/BJW melakukan pertempuran hutan, sangat bermanfaat bagi kedua negara saling mengisi kekurangan.
"Latihan ini selain menambah pengalaman dan pengetahuan, mereka sangat hangat dalam berinteraksi, juga semangat dalam setiap latihan, sesuai tujuan dari latma ini," ujar Kolonel Inf Arie Tri Hedhianto.
Kapendam Siliwangi menuturkan, pada hari kelima latma, hadir Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Darmono Susatr, Waaslat Kasad Bidang Kerja Sama Militer Brigjen TNI Iwan Setiawan, dan Komandan Kodim 0608/Cianjur Letkol Kav Ricky Arinuryadi, serta pejabat lainnya.
Diketahui, satuan tempur milik Kodam III/Siliwangi, Yonif Raider 300/(BJW) latihan bersama personel Mobile Training Team (MTT) SFAB US Army selama 14 hari yang dipimpin oleh Major Eric Cannon.
Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto mengatakan, MTT SFAB US Army adalah para veteran perang Irak dan Afganistan. Mereka berbagi pengalaman tentang taktik bertempur di padang pasir. Sementara dari pihak US Army berharap mendapatkan ilmu pengetahuan tentang pertempuran hutan dari Yonif Raider 300/BJW.
Selain itu, latihan bersama ini, ujar Pangdam, untuk mempererat persahabatan antara kedua negara sampai dengan tingkat bawah. Terutama prajurit-prajurit di lapangan. Dengan demikian akan timbul interaksi sosial yang lebih baik dalam melanjutkan kerja sama dimasa datang.
"Selain berbagi ilmu taktik pertempuran, mereka juga akan melaksanakan olahraga bersama. Yang tak kalah penting, mereka akan dibawa ke daerah wisata sekaligus mempromosikan pariwisata di daerah Jawa Barat," kata Pangdam Siliwangi.
Yonif Raider 300/BJW adalah pasukan elite Infanteri TNI Angkatan Darat (TNI AD) milik Kodam III/Siliwangi dengan markas komando di Jalan Arwinda, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Sebagai satuan pemukul mobile Kodam III/Siliwangi yang mempunyai tugas pokok mencari, mendekati, menawan, dan menghancurkan musuh untuk sasaran strategis, Yonif Raider 300/BJW mempunyai moto "Cepat, Senyap, Tepat".
Yonif 300/Raider beranggotakan 747 prajurit dan membawahi lima kompi, 3 kompi senapan, satu kompi bantuan, dan satu kompi markas. Masing-masing kompi beranggotakan rata-rata 146 prajurit.
Yonif Raider 300/BJW didirikan pada 9 Mei 1960 di Lapangan Pangalengan dengan nama Yonif 327/Jaya Yudha oleh Pangdam VI/Siliwangi Kolonel Inf RA Kosasih. Komandan Yonif pertama adalah Kapten Inf BA Simamora.
Pada 21 Maret 1963 Yonif 327/Jaya Yudha menjadi organik Brigade Infanteri 12/Guntur Kodam VI/Siliwangi. Kemudian, pada 20 Mei 1963, Yonif 327/Jaya Yudha menerima tunggul Brajawijaya dari Yonif 302/Brajawijaya yang dibekukan keberadaannya.
Perubahan nama Yonif 327/Brajawijaya ke Yonif Raider 300/BJW terjadi pada 31 Desember 2003. Ketika itu, Pangdam III/Siliwangi melalui surat keputusan No. Skep/289-03/XII/2003 membekukan Yonif 327/Brajawijaya. Selanjutnya, mengesahkan pembentukan Yonif Raider 300/BJW.
Editor: Agus Warsudi