Persib Jumpa Bali United di Penyisihan Grup Piala Menpora 2021
BANDUNG, iNews.id - Persib Bandung berjumpa dengan Bali United dalam babak penyisihan grup Piala Menpora 2021. Kedua tim dipertemukan berdasarkan hasil undian di Jakarta, Senin (8/3/2021) yang menempatkan Persib dan Bali United berada di Grup D.
Adu strategi antara kedua tim akan mewarnai laga yang bakal digelar di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta. Persib dan Bali United sama-sama ditangani pelatih yang pernah membawa tim menjuarai Liga 1 Indonesia.
Berdasarkan catatan, Pelatih Persib Robert Alberts pernah membawa Arema FC juara Liga 1 Indonesia musim 2009/2010, sedangkan Pelatih Bali United Stefano Cugurra Rodrigues atau yang akrab disapa Teco sukses mengantarkan Persija Jakarta menjuarai Liga 1 musim 2018 dan Bali United pada 2019.
Selain Persib dan Bali United, Grup D juga dihuni oleh Persiraja Banda Aceh dan Persita Tangerang. Bekas klub Robert Albers, Arema FC, menempati Grup A bersama PSIS Semarang, Barito Putera, Tira Persikabo dan Persipura Jayapura.
Editor: Agus Warsudi