get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif Jakarta Lamongan yang Cepat dan Nyaman untuk Perjalanan Aman Tanpa Macet

Pemandian Air Panas Terdekat dari Jakarta, Nomor 7 Paling Tersohor

Rabu, 03 Agustus 2022 - 15:28:00 WIB
Pemandian Air Panas Terdekat dari Jakarta, Nomor 7 Paling Tersohor
Pemandian air panas terdekat dari Jakarta yang bisa jadikan rekomendasi untuk berlibur di akhir pekan bersama kerabat, teman, pacar ataupun sahabat tercinta. (Foto: sariater.co.id).

JAKARTA, iNews.id -  Pemandian air panas terdekat dari Jakarta yang bisa jadikan rekomendasi untuk berlibur di akhir pekan bersama kerabat, teman, pacar ataupun sahabat tercinta. Tempat pemandian air panas biasanya dipilih sebagai salah satu alternatif wisata untuk menghilangkan rasa penat warga dari aktivitas yang menjenuhkan.

Apalagi masyarakat Ibu Kota yang memiliki sejumlah aktivitas yang cukup padat, sangat tepat untuk merilekskan diri di wisata ini. 

Berikut pemandian air panas terdekat dari Jakarta :

1. Giri Tirta

Pemandian air panas terdekat dari Jakarta yang akan dibahas yakni Giri Tirta. Wisata pemandian air panas ini sangat cocok untuk yang ingin menikmati suasana damai dan tentram. Di tempat ini tidak terlalu ramai didatangi pengunjung. 

Belum lagi, kolam yang di kelilingi oleh tanaman, membuat mata pengunjung menjadi lebih segar dan juga rileks.

2. Wisata Air Panas Ciparay

Wisata air panas Ciparay merupakan salah satu pemandian air panas terdekat dari Jakarta yang cukup recommended. Kawasan wisata ini memiliki lokasi di Desa Ciparay, Pamijahan, Bogor.

Lokasinya, berada tepat di bawah kaki gunung Salak dan terasa sejuk dengan panorama alam memukau mata akan membuat pengunjung betah berlama-lama di tempat ini. Tiket masuknya relatif terjangkau sebesar Rp4.000.

3. Tirta Sanita

Pemandian air panas terdekat dari Jakarta berikutnya, yakni Tirta Sanita. Tempatnya termasuk baru dibuka, namun sudah cukup ramai didatangi pengunjung. 

Lokasinya memiliki view yang memukau mata dengan hamparan sawah dan gunung yang bisa dilihat dari kejauhan, sangat instagrammable untuk kamu yang ingin mengabadikan momen di sini karena memiliki lokasi di ketinggian, sehingga wisata air panas Tirta Sanita ini memiliki udara asri dan sejuk.

Air Panas Tirta Sanita ini terletak di Desa Bojong Indah, Kecamatan Parung, Bogor. Tiket masuknya cukup terjangkau, Rp15.000 untuk dewasa dan Rp10.000 untuk anak-anak sudah bisa menikmati indahnya pemandangan dan menghilangkan penat di Pemandian air panas Tirta Sanita.

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut