get app
inews
Aa Text
Read Next : Update Pascagempa Sukabumi, Data Sementara 252 Rumah Rusak 

Pascagempa Sukabumi, Belasan Keluarga Ngungsi di Tenda Darurat BPBD

Jumat, 15 Desember 2023 - 12:44:00 WIB
Pascagempa Sukabumi, Belasan Keluarga Ngungsi di Tenda Darurat BPBD
Warga terdampak gempa mengungsi di tenda darurat BPBD Sukabumi. (Foto: iNews.id/Budi Setiawan)

SUKABUMI, iNews.id - Belasan kepala keluarga (KK) memilih mengungsi di tenda darurat pascagempa magnitude 4,6 yang mengguncang Sukabumi, beberapa waktu lalu. Selain takut terjadi gempa susulan, rumah mereka mengalami kerusakan sehingga dikhawatirkan ambruk.

Tampak warga korban gempa mengungsi di tenda darurat yang didirikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di Kampung Pasir Masigit, Desa Cipeuteuy, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi. Dari 13 KK yang mengungsi di tenda darurat mayoritas diisi oleh perempuan dan anak-anak.

Warga mengaku memilih tinggal di tenda karena dinilai lebih aman, karena dalam sehari kemarin terjadi empat kali gempa susulan. Sebelumnya pada Senin (11/12/2023) lalu, gempa juga terjadi di wilayah ini.

"Sebelum terjadi gempa terdengar suara gemuruh, seperti mobil lewat. Setelah itu baru terjadi guncangan. Saya sudah empat kali merasakan gempa," kata Aan, pengungsi. 

Data sementara yang tercatat di BPBD Kabupaten Sukabumi, saat ini ratusan rumah rusak akibat gempa. Jumlahnya kemungkinan akan terus bertambah, karena hingga saat ini petugas di lapangan masih melakukan pendataan.

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut