Kecelakaan di Purwakarta Hari Ini, Tronton Lindas 2 Pengendara Motor, 1 Tewas
PURWAKARTA, iNews.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Sadang-Cikampek, Desa Ciwangi, Kecamatan Bungursari, Purwakarta, Sabtu (8/4/2023). Dalam peristiwa ini, truk tronton melindas dua pengendara motor.
Akibat kecelakaan itu, satu pengendara motor tewas. Sedangkan satu lainnya luka parah.
Informasi yang dihimpun menyebutkan, kronologi kejadian berawal saat kedua korban hendak melatih burung merpati.
Mereka berboncengan melintas di Jalan Raya Sadang-Cikampek. Tiba-tiba sepeda motor yang dikendarai kedua pria tersebut disenggol truk tronton.
Akibatnya, satu pria yang dibonceng jatuh ke kolong dan terlindas ban tronton. Korban tewas di lokasi kejadian. Sedangkan pria yang mengendarai motor mengalami luka-luka.
Editor: Agus Warsudi