get app
inews
Aa Text
Read Next : Truk Tangki BBM Terguling di Cianjur, Pos Polisi Ikut Terbakar

Kecelakaan di Kuningan, Mobil Wisatawan Terguling ke Sawah usai Ikuti Google Maps

Minggu, 29 Desember 2024 - 17:45:00 WIB
Kecelakaan di Kuningan, Mobil Wisatawan Terguling ke Sawah usai Ikuti Google Maps
Ilustrasi mobil terguling gara-gara mengikuti google maps. (Foto: ist)

KUNINGAN, iNews.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Puncak, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Minggu (29/12/2024). 

Mobil yang ditumpangi lima orang satu keluarga asal Jakarta terguling ke sawah diduga gara-gara sopir mengikuti Google Maps

Mobil tersebut rencananya hendak ke tempat wisata di Palutungan. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kecelakaan tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. 

Diperoleh informasi, kecelakaan berawal saat mobil rombongan asal Jakarta hendak berlibur ke Palatungan. Lantaran belum pernah ke Kuningan, mereka menggunakan aplikasi Google Maps. Namun, mereka diarahkan ke jalan desa yang sempit, sepi dan gelap. Lantaran tidak mengenal medan, mobil tersebut akhirnya terperosok usai gagal. Belok di jalan menurun hingga terguling ke sawah. 

"Mau belok cari jalan lain, tapi ban mobil terperosok lalu terguling ke sawah," kata salah seorang penumpang, Ali Sadikin. 

Dia mengatakan, semua penumpang selamat dan hanya mengalami luka ringan meski mobil dalam kondisi rusak berat. 

"Semuanya selamat. Kami keluar lewat kaca jendela mobil yang pecah," ucapnya. 

Kapolsek Cigugur, Iptu Kuswa mengatakan, kasus kecelakaan tunggal itu sudah ditangani Unit Laka Satlantas Polres Kuningan. 

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut