Kecelakaan di Cirebon, Mahasiswi Tewas Terserempet Mobil seusai Ujian Skripsi
Korban sempat dilarikan ke RSUD Arjawinangun Cirebon namun korban diduga sempat terbentur bodi kontener dan terjatuh ke aspal. Dari hasil visum, korban mengalami luka di kepala, pergeseran tulang pergelangan tangan dan lutut kaki kiri.
"Petugas Unit Gakkum Satlantas Polresta Cirebon telah memeriksa sejumlah saksi, yakni sopir mobil kontener dan warga di TKP. Petugas juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP)," kata Kasatlantas Polresta Cirebon Kompol Ardi Wibowo.
Sementara itu, Sahlani, orang tua korban, mengatakan, keluarga menerima atas musibah yang dialami Dini. "Korban sebelumnya sempat mengalami pusing seusai ujian skripsi. Namun enggan dijemput keluarga, akhirnya korban pulang sendiri dan mengalami kecelakaan," kata Sahlani.
Keluarga dan dosen dari Kampus IAIN Syekh Nurjati Cirebon pun bertakziah ke rumah duka. Rencananya, korban diwisuda pada Oktober 2023 karena telah dinyatakan lulus.
Editor: Agus Warsudi