get app
inews
Aa Text
Read Next : 10 Peninggalan Kerajaan Cirebon, dari Keraton hingga Kereta Kencana

Hendak Tawuran Konten, 4 Remaja Bawa Celurit Ditangkap Polisi di Kesambi Cirebon

Senin, 17 Juli 2023 - 10:54:00 WIB
Hendak Tawuran Konten, 4 Remaja Bawa Celurit Ditangkap Polisi di Kesambi Cirebon
Polisi menunjukkan empat remaja dan senjata tajam yang mereka bawa. (FOTO: Humas Polda Jabar)

CIREBON, iNews.id - Empat remaja ditangkap polisi di Kalikebat, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Minggu (16/7/2023) dini hari. Mereka diduga kuat hendak menggelar tawuran konten yang disiarkan di media sosial medsos) karena membawa senjata tajam jenis celurit dan parang.

Penangkapan terhadap empat remaja itu dilakukan petugas Polsek Kesambi saat menggelar kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) yang dipimpin Kapolsek Kesambi Iptu Rudiana.

Kapolsek Kesambi Iptu Rudiana mengatakan, petugas Polsek Kesambi menyisir seluruh hukum yang rawan aksi tawuran konten. Saat melintas di sekitaran Wilayah Kalikebat, Karyamulya, Kesambi, kami melihat sekelompok remaja mengendara motor dan membawa senjata tajam melintas. 

"Mereka diduga hendak melakukan aksi tawuran konten. Keempat remaja itu berhasil diamankan," kata Kapolsek Kesambi. 

Iptu Rudiana menyatakan, barang bukti yang diamankan antara lain,  4 bilah celurit,  satu parang, satu parang yang terbuat dari kaca dan motor tanpa pelat nomor.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut