get app
inews
Aa Text
Read Next : Bulog Batalkan Rencana Impor 500.000 Ton Beras, Ini Alasannya

Harga Sembako Naik, Ravindra Airlangga Minta Bulog Percepat Stok Cadangan dan Intervensi Pasar

Jumat, 17 November 2023 - 17:25:00 WIB
Harga Sembako Naik, Ravindra Airlangga Minta Bulog Percepat Stok Cadangan dan Intervensi Pasar
Revindra Airlangga, saat berdialog dengan Warga. Revindra meminta Bulog mempercepat stok cadangan dan intervensi pasar untuk menurunkan harga beras. (FOTO: istimewa)

“Kemungkinan sebelum tahun 2023 berakhir, harga sembako sudah terkendali. Komisi 4 terus meminta Bulog segera melakukan intervensi pasar dan memastikan cadangan beras cukup,” tegasnya.

Lebih jauh, anggota DPR yang kembali maju dari Dapil Jabar V yang meliputi Kabupaten Bogor itu menyatakan bahwa salah satu kunci kestabilan harga adalah cadangan beras yang cukup. 

Pada dialog dengan sekitar 150 warga itu, Ravindra juga menjawab persoalan layanan kesehatan yang disampaikan oleh salah satu warga. Ravindra mengingatkan bahwa Komisi IV DPR memiliki fokus pada program lingkungan hidup dan pertanian.

Namun, yang bisa dilakukan adalah mengirim klinik keliling untuk membantu pengecekan kesehatan. Dia menyatakan keluhan warga tentang kesehatan mungkin dibantu dengan cara menggerakkan klinik keliling.

Ravindra sendiri adalah salah satu penggagas dan penggerak Yellow Clinic. Yellow Clinic adalah program kesehatan Partai Golkar yang dibuat untuk membantu penanggulangan kesehatan terutama di masa Covid.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut