get app
inews
Aa Text
Read Next : Setelah BBM, Tarif Air PDAM Kota Bandung Bakal Naik 30-40 Persen pada November 2022

Guru Ini Dipecat Gegara Terlalu Cantik dan Seksi saat Mengajar

Senin, 05 September 2022 - 15:25:00 WIB
Guru Ini Dipecat Gegara Terlalu Cantik dan Seksi saat Mengajar
Patrice Brown, guru SD yang dipecat gegara dinilai tampil terlalu cantik dan seksi. (FOTO: ISTIMEWA)

ATLANTA, iNews.id - Kecantikan dan tubuh seksi tak selamanya membuat semua hal menjadi mudah. Penampilan yang terlampau cantik dan seksi justru bisa berdampak sebaliknya, menghambat karier dan kesuksesan.

Seperti yang dialami Patrice Brown (33), guru di sebuah sekolah dasar (SD) di Atlanta, Georgia, Amerika Serikta ini. Patrice Brown dipecat gegara dinilai terlalu cantik dan seksi saat mengajar. Bahkan diintimidasi oleh guru-guru lain.

Kepala sekolah, kata Patrice Brown, mempermasalahkan baju ketat dan celana legging yang terlalu menonjolkan bokongnya. Pada 2016, foto Patrice Brown yang mengenakan skinny jeans ketat dan sepatu bermotif macan tutul di ruang kelas anak-anak menjadi viral. 

Dia pun dijuluki #TeacherBae di dunia maya. Patrice bersikeras, cara berpakaiannya baik-baik saja dalam 'pedoman yang kurang jelas' untuk guru di Kota Atlanta. Tapi enam bulan kemudian, kepala sekolah diduga memberinya sepatu bot karena dianggap terlalu seksi untuk kelas.

Kepada New York Post, Patrice Brown mengaku selalu pergi bekerja dan mengambil foto dirinya di ruang kelas. Alasannya, dia ingin menunjukkan betapa mencintai profesi dan terlihat cantik saat mengajar anak-anak.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut