Ganjar Ngobrol Serius dengan Uu di Ponpes Miftahul Huda Manonjaya, Bahas Cawapres?
TASIKMALAYA, iNews.id - Bakal Calon Presiden (Bacapres) 2024 yang didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo, mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Huda di Manonjaya, Tasikmalaya, Senin (9/10/2023). Di sini, Ganjar ngobrol serius dengan Uu Ruzhanul Ulum, mantan Wakil Gubernur Jabar.
Ganjar mengatakan,, silahturahmi dengan KH Asep Ahmad Maoshul Affandy dan Uu Ruzhanul Ulum, berbincang seputar politik. Apalagi, kedua sosok itu merupakan kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Namun Ganjar menegaskan, perbincangan itu tidak membahas soal siapa nama cawapresnya. “Kami ketemu sesama politisi, bicaranya apa, politik. Yang di sini enggak (bahas Cawapres) dan belum ada pertanyaan. Jadi (bakal cawapres) gak dibahas di sini,” kata Ganjar sambil tersenyum.
Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Ganjar Pranowo bersilahturahmi dengan masyarakat, khususnya wilayah Priangan Timur, yakni, Kota Banjar, Ciamis, dan Tasikmalaya.
Editor: Agus Warsudi