get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran Hebat Pabrik Ban di Semarang, 1 Orang Luka Bakar

Dilempar Ibu dari Gedung Terbakar Hebat, Bayi 2 Tahun Selamat

Kamis, 15 Juli 2021 - 23:22:00 WIB
Dilempar Ibu dari Gedung Terbakar Hebat, Bayi 2 Tahun Selamat
Bayi berumur 2 tahun selamat setelah sang ibu melemparnya ke kerumunan orang di bawah gedung. (Foto: Istimewa/BBC)

JOHANNESBURG, iNews.id - Peristiwa menggemparkan sekaligus menakjubkan terjadi di Kota Durban, Afrika Selatan.  Seorang bayi berusia di bawah tiga tahun (batita) selamat dari gedung yang terbakar hebat.

Bayi perempuan berumur 2 tahun tersebut selamat setelah sang ibu nekat melemparnya dari jendela gedung tinggi yang terbakar. Beruntung ada orang-orang di tepi jalan di bawha gedung yang sigap menangkap bayi tersebut.

Kepada media setempat, sang ibu, Naledi Manyoni (26) mengatakan, dia dan putrinya tengah berada di lantai 16 gedung pada Selasa (13/7/2021). Saat itu, di luar tengah terjadi demonstrasi disertai pembakaran dan penjarahan

Naledi Manyoni dan anaknya sempat menuruni tangga. Mereka lalu menuju pagar yang berada di atas jalan. Ibu muda ini melempar putrinya agar selamat.

Dia bersyukur putrinya selamat tanpa cidera berkat bantuan para warga. "Setelah melemparnya, saya kaget. Tapi mereka (orang-orang yang menolong) menangkapnya," kata Naledi. 

Reuters melansir, massa berdiri di jalanan Kota Durban dalam aksi protes atas penahanan mantan Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma. Tak lama kemudian, massa membakar dan menjarah toko di sekitar lokasi demonstrasi. 

Protes dimulai pada Kamis (8/7/2021) di KwaZulu-Natal. Selanjutnya menyebar ke Johannesburg pada Sabtu (10/7/2021). Pada Senin (12/7/2021), kekerasan juga kembali terjadi di KwaZulu-Natal namun disertai penjarahan. 

Para pengunjuk rasa terlihat melarikan diri dengan barang-barang jarahan. Di antaranya elektronik, makanan, dan bahkan kasur. Beberapa terlihat melemparkan batu ke arah polisi, yang dibalas dengan peluru karet dan granat kejut.  

Aksi protes ini dipicu penahanan mantan presiden Jacob Zuma pada Rabu (7/7/2021). Dia ditahan karena penghinaan terhadap pengadilan di KwaZulu-Natal.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut