Banjir Bandang Terjang Jamberama Kuningan, BPBD Catat Tak Ada Korban Jiwa
Minggu, 26 Maret 2023 - 15:59:00 WIB
Akibatnya lanjut Indra, terdapat delapan kejadian bencana alam di daerah itu, mulai dari banjir bandang, tanah longsor, dan jembatan putus.
"Untuk kejadian paling banyak itu tanah longsor dengan jumlah enam lokasi, seperti di Desa Bagawat, Kecamatan Selajambe, Gunungmanik, Kecamatan Ciniru, dan lainnya," katanya.
Petugas, kata Indra, saat ini sedang mengupayakan untuk pembersihan material longsor, serta mendata kerusakan akibat bencana alam tersebut.
Editor: Asep Supiandi