Anies Baswedan Bertemu Susi Pudjiastuti di Pangandaran, Nikmati Senja dan Air Kelapa Muda
PANGANDARAN, iNews.id - Anies Baswedan, bakal ccalon presiden (bacapres) dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan mengunjungi Kabupaten Pangandaran, Senin Sore(24/7). Dalam kunjungan itu, Anies juga bertemu Susi Pudjiastuti, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan periode 2014-2019.
Kedatangan Anies disambut hangat oleh Susi sekeluarga. Anies memakai setelah kemeja plus rompi biru. “Apa kabar?,” sapa Anies.
“Baik, tapi sunset-nya gone, somebody stole the sun,” kata Susi sambil bercanda dan langsung ditanggapi dengan tawa keduanya.
Anies dan Susi kemudian berbincang di Susi International Beach Strip sambil menikmati deburan ombak dan langit senja Pangandaran. Keduanya juga menikmati air kelapa muda.
Sebelum ke Pangandaran, Anies tiba di Kota Banjar menggunakan transportasi Kereta Api Argo Wilis dari Yogyakarta. Rencananya Anies akan bermalam di kediaman mantan menteri yang terkenal dengan jargon “tenggelamkan” tersebut.
Editor: Agus Warsudi