Akibat Kebakaran, Pedagang Pasar Sadang Serang Bandung Rugi Rp1,7 Miliar
Pastinya, lanjut Aris, belum bisa memastikan awal mulanya terjadi kebakaran. Namun dia sampaikan adanya asap juga api berada di tengah yang berlanjut ke ujung pasar.
"Itu belum tau dari mana (awal api berada), posisinya dari tengah menuju ujung pasar. Belum pasti titik awal api itu," katanya.
Sesuai sumber dari call center 112 Bandung Command Center (BCC) Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung, menerima laporan pada pukul 18.45 WIB.
Pemadaman pun dibantu oleh jajaran Diskar PB Kota Bandung PLN Kota Bandung, BKO Polrestabes Kota Bandung, PMI Kota Bandung, PSC 119 Dinkes Kota Bandung, Bandung Ambulance Transfer (BAT) hingga Relawan Edan Sepur yang mengimbau kepada masyarakat untuk menjauhi lokasi kejadian, agar pemadaman cepat selesai.
Editor: Asep Supiandi