SUKABUMI, iNews.id - Sekretariat Umum (Sekum) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Sukabumi, Ujang Hamdun menyerahkan sepenuhnya kepada Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil soal status kepengurusannya di DKM Mesjid Al Jabbar. Hal itu dinyatakannya setelah adanya rencana Ridwan Kamil akan mengkaji ulang kepengurusan DKM Masjid Raya Al Jabbar
Ujang Hamdun yang direkomendasikan menjadi bagian DKM Mesjid Al Jabbar yang mewakili Kabupaten Sukabumi, harus tersandung video viral menenteng senjata laras panjang. Video itu pun mengandung propaganda pada ucapan 'Jadilah hamba yang membunuh bukan yang dibunuh' pada video tersebut.
"Pertama dalam kesempatan ini sekali lagi saya mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh warga Indonesia, karena kekhilafan saya. Tapi itu bukan karena faktor disengaja dan hanya kekhilafan saya," ujar Ujang dalam rilis video yang diterima iNews.id, Rabu (29/3/2023).
Editor : Asep Supiandi