Pria paruh baya terduga pencuri 27 lampu penerangan di Teras Cihampelas, Kota Bandung. (FOTO: istimewa/tangkapan layar Instagram)

BANDUNG, iNews.id - Kamera CCTV merekam aksi seorang pria mencuri lampu penerangan di Teras Cihampelas, Kelurahan Cihampelas, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, viral di media sosial. Saat ini, Polrestabes Bandung tengah menyelidiki aksi pencurian itu.

Tindak pidana pencurian tersebut diketahui terjadi pada Kamis (5/10/2023) lalu sekitar pukul 04.00 WIB. Dalam aksinya pelaku mencuri 27 lampu.

Tampak dalam video yang diunggah Instagram @humasbandung, pelaku diduga pria paruh baya. Dia mengenakan topi, masker, dan membawa tas punggung. Pelaku dengan santai melepas lampu-lampu di Teras Cihampelas dan memasukkannya ke dalam tas.

Saat mengambil lampu, pelaku membelakangi kamera CCTV. Setelah itu, pelaku berjalan santai meninggalkan area Teras Cihampelas dan terekam jelas kamera CCTV.

Keterangan dalam akun @humasbandung tertulis, "Dicari pencuri lampu di Teras Cihampelas. Aksi pencurian itu terjadi Kamos (5/10/2023) dini hari dan mencuri 27 lampu."

"Yuk wargi Bandung bantu kami temukan pelaku dan hubungi kami via dm humasbandung," tulis keterangan dalam unggahan @humasbandung di Instagram, Jumat (13/10/2023).

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung Yayan Brilyana mengatakan, telah mencari pelaku pencurian 27 lampu Teras Cihampelas tersebut. Dia mengimbau masyarakat menjaga fasilitas publik. "Kami sedang lakukan pencarian," kata Kadiskominfo Kota Bandung, Jumat (13/10/2023).

Sementara itu, Kasatreskrim Polrestabes Bandung Kompol Agtha Bhuwana Putra menduga pelaku memiliki kelainan alias kebiasaan mencuri atau klepto. Petugas Satreskrim Polrestabes Bandung tengah melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut. "Pelaku diduga klepto. Kami lidik (selidiki)," kata Kasatreskrim Polrestabes Bandung.


Editor : Agus Warsudi

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network