Koordinator Nasional Sahabat Airlangga, Deden Nasihin saat memberikan keterangan terkait video pernyataan Ketum KNPI Haris Pertama. (FOTO: ISTIMEWA)

"Saya kira publik bisa menilai apa yang disampaikan oleh Ketum KNPI Haris Pertama sudah melampaui batas," kata Sekretaris DPD Partai Golkar Jabar dalam jumpa pers di Bandung, Selasa (26/7/2022).

Karena itu, ujar MQ Iswara, partai meminta kepada seluruh organisasi kepemudaan yang berafiliasi ke Partai Golkar untuk mundur dari kepengurusan dari KNPI versi Haris Pertama," papar Iswara saat ditemui di Kota Bandung.

“Ada beberapa organisasi kekaryaan yang tergabung di KNPI. Ada AMPI, Hima Kosgoro, Barisan Muda Kosgoro, Wirakarya, Baladika Karya, Gema MKGR, Fokusmaker dan lainnya. Saya minta kepada mereka untuk mengundurkan diri dari kepengurusan Haris Pertama," ujar MQ Iswara.

DPP Partai Golkar, tutur MQ Iswara, juga akan menempuh jalur hukum terkait dengan pernyataan Haris Pertama. "DPP Partai Golkar telah menugaskan melalui bidang ormas untuk menindaklanjuti kepada pihak yang berwajib, tentang kemungkinan adanya unsur ancaman dan perbuatan tidak menyenangkan," tuturnya.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3 4
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network