BANDUNG, iNews.id - Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum mengajak seluruh masyarakat Jawa Barat mendukung Ridwan Kamil maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Uu Ruzhanul Ulum menyebut berbagai hasil survei menunjukan jika Ridwan Kamil maju akan mendapatkan suara terbanyak.
Wagub Jabar mengatakan, jumlah warga Jabar yang memiliki hak pilih sebanyak 37 juta atau 22 persen secara nasional. Berarti sangat signifikan. "Dari hasil berbagai survei, jika Ridwan Kamil dipasangkan dengan salah satu calon presiden akan mendapatkan suara terbanyak," kata Wagub Jabar, Jumat (18/11/2022).
Karena itu, Uu Ruzhanul Ulum mengajak seluruh masyarakat Jabar mendukung Ridwan Kamil maju di Pilpres 2024. "Ridwan kamil adalah sosok paling kompeten dalam memimpin negeri ini pada 2024," ujar Uu Ruzhanul Ulum.
Wagub Jabar menuturkan, selaku orang Jawa Barat dan kader partai, ingin masyarakat Jawa Barat mendukung Gubernur Jabar jadi presiden. Beberapa alasan kenapa harus mendukung Ridwan Kamil sebagai presiden.
Pertama, belum pernah ada orang Jawa Barat jadi pemimpin di tingkat nasional. "Kedua ada petuah leluhur Jabar, lamun orang Sunda pingpin (jika orang Sunda menjadi pemimpin) nasional, Indonesia akan lebih maju," tutur Wagub Jabar.
Ketiga, kata Uu Ruzhanul Ulum, berdasarkan hasil survei, siapa pun calon presiden yang sekarang bermunculan, disadingkan dengan Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, hasilnya sangat signifikan, di Jawa Barat khususnya.
"Bahkan Pak Emil digabungkan dengan Pak Ganjar Pranowo sampai 82,5 persen. Artinya sangat luar biasa," ucap Uu Ruzhanul Ulum.
"Nah tetapi kan Pak Emil harus cantik. Pak Emil harus bagus agar Pak Emil dilirik orang dan sebagainya. Orang Jawa Barat pun harus menjadi indikator untuk Pak Emil jadi pemimpin di tingkat nasional," ujar dia.
Dengan cara apa? "Hayu urang didorong (ayo kita dukung). Mengpeng aya nu wanian (Mumpung ada yang berani). Terlepas dari kelemahan Pak Gubernur dalam kepemimpinannya. Karena yang namanya manusia, gak ada yang sempurna. Kesempurnaan hanya milik Allah," tutur Wagub Jabar.
Apalagi dalam politik, kata Uu Ruzhanul Ulum. "Politik itu terjemah. Menerjemahkan dari kacamata kuning, kuning semua. Kacamata hijau, hijau semua. Orang dekat pasti menganggap baik. Orang jauh yang tidak tahu, mungkin abu-abu. Seperti itu," ucapnya.
Kang Emil, ujar Wagub Jabar, punya kemampuan. Kebijakan di Jawa Barat banyak yang ditiru di tingkat nasional dan daerah lain. Seperti penanganan Covid-19, WHO meniru inovasi Jawa Barat.
Diberitakan sebelumnya, menjelang Pemilu 2024, Lembaga Survei CiGMark merilis hasil survei terbaru pada Minggu 13 November 2022. Berdasar survei Popularitas Ridwan Kamil lebih unggul dari nama-nama besar lain, seperti Prabowo Subianto dan Anies Rasyid Baswedan.
Dalam surveri yang dilaksanakan 12 September sampai 28 September itu, gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu menjadi pilihan masyarakat Jawa Barat untuk Pilpres 2024.
Hasil survei itu dibeberkan oleh CEO CiGMark Panca Pratama. Dalam rilis hasil survei tersebut, Panca Pratama menyatakan, nyaris seratus persen masyarakat Jawa Barat mengenal Ridwan Kamil.
Persentasenya mencapai 99,2 persen. Angka itu bersaing tipis dengan persentase keterkenalan Prabowo di Jawa Barat sebanyak 96,9 persen.
“Untuk konteks kontestasi Pilpres 2024, RK (Ridwan Kamil) dan PS (Prabowo Subianto) merupakan sosok yang sudah sangat populer di Jawa Barat,” kata CEO CiGMark.
Namun bila dikulik lebih jauh, dari angka tersebut, ujar Panca Pratama, level kesukaan terhadap Ridwan Kamil jauh lebih tinggi. Sebanyak 97,2 persen masyarakat Jawa Barat menyukai Ridwan Kamil. "Sementara persentase kesukaan mereka terhadap Prabowo berada di angka 75,7 persen," ujar Panca Pratama.
Editor : Agus Warsudi
pilpres 2024 maju di pilpres 2024 Capres 2024 gubernur jawa barat ridwan kamil gubernur ridwan kamil ridwan kamil ridwan kamil-uu ruzhanul ulum uu ruzhanul ulum Wagub Jabar Uu Ruzhanul uu ruzhanul
Artikel Terkait