Tak berlangsung lama, petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Cimahi mendatangi lokasi. Awalnya petugas kesulitan menjangkau ular karena berada cukup tinggi.
"Tadi kami sempat kesulitan karena posisi ular di atas pohon dengan ketinggian sekitar 10 meter. Dengan jumlah personel dan alat yang kami bawa ular itu berhasil diveakuasi sekitar 30 menit," Komandan Regu Dampak Kota Cimahi, Indrahadi.
Seusai dievakuasi, ular tersebut kemudian dibersihkan sejenak dan ditenangkan agar tidak stres. Ular kemudian dimasukkan ke dalam kandang untuk selanjutnya dilepasliarkan pada habitatnya.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait