Rangkaian truk pengangkut trafo GITET transit di Tanjakan Wadon, Jalan Raya Cikalong-Purwakarta, Cikalongwetan, KBB, dan menjadi perhatian warga. (Foto/MPI/Adi Haryanto)

BANDUNG BARAT, iNews.id - Truk pengangkut trafo Gardu Induk Tegangan Tinggi (GITET) seberat 150 ton membuat heboh warga di sepanjang jalan yang dilintasi. Truk superbesar dengan total 160 roda dan membawa muatan sangat panjang itu hanya bisa berjalan perlahan. 

Pada Jumat (28/1/2022) siang truk jenis Multi Axle atau Kometo itu masih terparkir di Tanjakan Wadon, Jalan Raya Cikalong-Purwakarta, Desa Tenjo Laut, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Akibatnya, banyak warga yang penasaran ingin melihat truk langka tersebut. Apalagi truk tersebut sudah viral di dalam berbagai postingan media sosial saat melintas di Kota Bandung, Cimahi, hingga KBB. 


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network