"Jasa Marga, PJR (polisi jalan raya), dibantu dalmas dari Polres Cimahi, dan TNI Armed diterjunkan untuk mengurai kemacetan di tol. Tidak ada pengalihan arus, kendaraan kalau mau putar balik dikenakan tarif normal," tutur Wowon.
Diberitakan sebelumnya, puluhan sopir truk melakukan aksi blokade jalan di ruas Tol Purbaleunyi Bandung hingga mengakibatkan kemacetan parah, Selasa (22/2/2022) petang. Aksi blokade jalan ini sebagai bentuk protes menolak aturan pemerintah terkait larangan truk ODOL.
Aksi blokade jalan sopir truk terjadi di Km 127 Tol Purbaleunyi. Informasi yang dihimpun dari berbagai media sosial, aksi tersebut menyebabkan kemacetan panjang. Banyak netizen mengupload video dan mengeluhkan aksi tersebut. "Pantesan macet, biasanya ke arah Padalarang lancar," kata seorang netizen di Instagram.
Editor : Agus Warsudi
aksi blokade blokade blokade jalan diblokade sopir truk sopir truk odol jalan tol purbaleunyi purbaleunyi tol purbaleunyi
Artikel Terkait