Warkeni (60 tahun) asal Indramayu berharap pemerintah bisa menemukan keberadaan anaknya menjadi TKW di Suriah, 13 tahun tidak ada kabar. (Foto: Andrian Supendi).

INDRAMAYU, iNews.id - Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Suriah asal Desa Cemara Wetan, Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat hilang kontak sejak 13 tahun lalu. Keluarga Tenaga Kerja Wanita (TKW) bernama Kadinih (39 tahun) itu berharap pemerintah bisa membantu menemukan keberadaannya.

Ibu kandung Kadinih, Warkeni (60 tahun), sangat berharap bisa dipertemukan kembali dengan anak perempuannya itu. Dia juga berharap pemerintah bisa membantu anaknya kembali ke rumah.

“Saya pengen ketemu sama anak saya, tolong,” ujar Warkeni, di kediamannya, Selasa (14/5/2024).

Dia menjelaskan, anaknya berangkat ke Suriah sejak 2005. Di awal keberangkatannya, keluarga masih bisa berkomunikasi dengan Kadinih. Saat itu, kata dia Kadinih juga banyak bercerita soal pekerjaannya di Suriah dan menanyakan kabar keluarga di kampung.

Kadinih, lanjut dia juga sempat sekali mengirim uang untuk anaknya yang dititipkan kepadanya sebelum berangkat ke luar negeri. Saat itu, Kadinih mengirim uang Rp5.800.000 dari hasil bekerjanya selama lima bulan pertama.


Editor : Kurnia Illahi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network