Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto bersama Menhub Budi Karya Sumadi meninjau kegiatan Serbuan Vaksin di Kabupaten Bogor. (Foto: Pendam Siliwangi)

"Bogor dengan jumlah penduduk lebih kurang 5 juta jiwa menjadi salah satu sasaran pelaksanaan vaksinasi. Ini kami lakukan secara intensif di beberapa wilayah dan sekarang di Kabupaten Bogor," kata Menhub.

Budi Karya menyatakan, kegiatan ini mengerahkan sejumlah tenaga kesehatan dari TNI AD, Kemenhub, dan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bogor.

"Selain vaksinasi Covid-19, Kemenhub dan TNI AD juga memberikan bantuan sosial paket sembako yang diberikan kepada para sopir angkot, ojek online, dan masyarakat sekitar," ujar Budi Karya.

Sementara itu, di tempat yang sama, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Nugroho mengatakan, penanganan pandemi Covid-19 harus dilakukan secara bersama-sama. Salah satunya adalah kolaborasi pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat.

"Saya berharap, program Serbuan Vaksinasi ini dapat meningkatkan partisipasi masyarakat melaksanakan vaksinasi sehingga herd immunity segera terwujud," kata Pangdam.

Selain Menhub dan Pangdam Siliwangi, hadir pula dalam kegiatan ini, Pangdam Jaya Mayjen TNI Mulyo Aji, Bupati Bogor Ade Yasin, Dirjen Perhubungan Darat, dan lain-lain.


Editor : Agus Warsudi

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network