Seorang pria di Kota Tasikmalaya ditemukan tewas akibat tersengat listrik bertegangan tinggi. (Foto: Ilustrasi)

TASIKMALAYA, iNews.id - Seorang pekerja ditemukan tewas di atap salah satu rumah Perumahan Bumi Resik Panglayungan, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, Rabu (28/9/2022). Sontak peristiwa itu menggegerkan warga sekitar yang tak menyangkap nasib tragis harus dialami korban.

Korban diketahui atas nama Dudi Ahmad Hudaya (52) ini diduga tewas akibat tersengat listrik bertegangan tinggi saat memperbaiki kabel di atap rumah warga.

Terpantau, proses evakuasi jasad korban oleh petugas Inafis Polres Tasikmalaya Kota bersama BPBD berlangsung dramatis. Karena lokasi yang sempit dan harus menjebol plafon rumah di lantai 2.

Setelah menjebol bagian plafon, tubuh korban langsung diikat tali yang kemudian diturunkan dari atap. Mayat korban langsung dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum dan proses identifikasi.

Menurut Kapolsek Indihiang, AKP Iwan, pihaknya mendapatkan laporan terkait adanya korban yang tersengat listrik. Sehingga laporan pun ditindaklanjuti dengan mendatangi TKP. Hasil olah TKP, insiden itu terjadi ketika korban membetulkan listrik di rumah tetangganya. 

"Sebelumnya pemilik rumah, Yeti, mencari korban karena listrik di rumahnya ada masalah. Korban memang sering dipekerjakan oleh pemilik rumah dan warga sekitar," kata Iwan.

Proses evakuasi dilakukan bersama-sama oleh pihak kepolisian, BPBD Kota Tasikmalaya dan dibantu oleh warga. Kejadian ini pun disimpulkan sebagai musibah.


Editor : Asep Supiandi

Artikel Terkait

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network