Para remaja pelaku tawuran di Jalan Husni Hamid Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat saat diamankan Polres Karawang. (Foto: iNews/Nila Kusuma)

KARAWANG, iNews.id - Sebanyak 25 remaja diduga pelaku tawuran diamankan anggota Polres Karawang saat bersembunyi di rumah dinas bupati. Mereka sebelumnya terlibat tawuran di depan Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) Karawang, Rabu (13/3/24) dini hari.

Humas Polres Karawang Ipda Kusmayadi mengatakan, polisi bergerak cepat setelah mendapat informasi tawuran di depan Kantor BNN, Jalan Husni Hamid Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat. Pelaku tawuran berjumlah sekitar 30 orang mengendarai 15 unit motor.

"Namun saat kami sampai di lokasi hanya bisa mengamankan dua orang, teman-temannya sudah kabur," ujar Kusmayadi, Rabu (13/3/2024).

Kemudian polisi memeriksa kedua pelaku dan diketahui teman mereka lainnya  bersembunyi di belakang rumah dinas bupati. Polisi langsung bergerak ke lokasi yang dicurigai dan menemukan para pelaku tawuran.

"Semua yang ada di lokasi langsung kami amankan dan bawa ke Mapolres. Saat ini mereka sedang menjalani pemeriksaan," katanya.

Dari hasil pemeriksaan, para remaja ini tawuran seusai salat tarawih. Polisi tidak menemukan senjata tajam.

"Kami berikan pembinaan kepada para remaja agar tidak mengulangi perbuatannya. Orang tuanya juga kami panggil ke kantor polisi," katanya.


Editor : Donald Karouw

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network