BANDUNG, iNews.id - Syekh Ali Jaber dirawat intensif di sebuah rumah sakit akibat terpapar Covid-19. Penceramah kelahiran Madinah, Arab Saudi itu sempat masuk ruang intensive care unit (ICU) pada 31 Desember 2020.
Syekh Ali dinyatakan positif terpapar Covid-19 pada Selasa 29 Desember 2020 lalu. Saat kondisi Syekh Ali Jaber dirawat itu, netizen kembali mengunggah video penceramah tersebut saat bersama Muhammad Gifari Akbar (16) di sebuah mobil.
Dalam video berdurasi 29 detik yang beredar pertama kali pada 13 November 2020 itu tampak Syekh Ali Jaber berbincang ringan dengan Akbar, pemulung yang fotonya viral saat membaca Alquran di tepi Jalan Braga, Kota Bandung.
"Akbar kira-kira minat gak ini jadi anak angkat? Boleh ya?" kata Syekh Ali Jaber.
M Gifari Akbar yang duduk di kursi tengah mobil mengangguk sambil menjawab, "Boleh, boleh," ujar Akbar, remaja asal Kampung Sodong, Kelurahan Muara Sanding, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut itu.
Editor : Agus Warsudi
Syekh Ali Jaber penikaman syekh ali jaber Pemulung Viral alquran kunjungan syekh ali jaber kabupaten garut anak angkat
Artikel Terkait