Minibus terguling di Jalan Lombok gegara sopir diduga kurang konsentrasi. (Foto: ISTIMEWA)

Peristiwa pertama terjadi di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung sebelum Samsat Bandung Timur, tepatnya di depan PT Tigaraksa Satria, Kecamatan Buahbatu, Kota Bandung, Jumat (26/11/2021) sekitar pukul 05.45 WIB. 

Korban, YS (45), seorang pedagang sayuran, meninggal di lokasi kejadian. Kepala Unit Kecelakaan (Laka) Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Bandung Kompol Tejo Reno mengatakan, kronologi kejadian berawal saat korban YS yang mengendarai motor Honda Beat nopol D 6220 ABD melintas dari arah timur ke barat di jalur lambat Jalan Soekarno-Hatta.

Tiba di lokasi kejadian, motor korban melaju tak terkendali. Akibatnya motor menabrak pohon di sisi kiri jalan. "Setelah menabrak pohon, motor dan pengendaranya (korban YS) jatuh di sebelah kiri jalan. Korban mengalami luka-luka dan meninggal di lokasi kejadian," kata Kanit Laka Satlantas Polrestabes Bandung melalui keterangan tertulis.

Peristiwa kedua terjadi Jalan Soekarno-Hatta, depan pool bus Budiman, Jumat (26/11/2021) petang. Pengendara motor seorang pria yang belum diketahui namanya itu pun tewas di lokasi kejadian setelah tubuhnya terlindas roda bus.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network