Ratusan santri Lirboyo diperiksa kesehatan di Cianjur, Rabu (1/4/2020) (Foto iNews.id: Andi)

CIANJUR, iNews.id - Ratusan santri dari Pondok Pesantren Lirboyo yang pulang ke Kabupaten Cianjur diperiksa kesehatannya oleh tim medis. Para santri diperiksa suhu tubuh hingga riwayat penyakitnya.

"Ada 131 orang berasal dari 24 kecamatan di Cianjur. Ini ada 3 bus," ucap Asda Satu Pemkab Cianjur, Asep Suparman, di Cianjur, Jawa Barat, Rabu (1/4/2020).

Pemeriksaan kesehatan para santri dilakukan di Rest Area Haur Wangi, Cianjur, Jawa Barat. Selain itu, barang-barang milik santri juga disemprot disinfektan. Kegiatan itu sebagai upaya pencegahan virus corona.

Setelah diperiksa kesehatan, para santri asal Cianjur diantar pulang ke rumah masing-masing menggunakan mobil ambulance. Hasil pemeriksaan sementara para santri kondisinya sehat.

Sedangkan santri asal Sukabumi dan Bogor yang dalam perjalanannya bersama, diantarkan menggunakan bus. Santri asal Sukabumi langsung pulang ke rumah masing-masing, tidak diturunkan di Bogor.

"Yang dari Sukabumi akan langsung diantar ke Sukabumi tidak diturunkan di Bogor," ucap dia.


Editor : Faieq Hidayat

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network