Pria yang akrab disapa Iwan Bule ini menyatakan bahwa Kongres ini akan diikuti 87 delegasi yang mempunyai hak suara. "Agenda kongres, yakni, pengesahan laporan aktivitas dan keuangan 2021 dan rencana program serta anggaran 2022," ujar Iwan Bule.
Selain Ketua Umum PSSI, Kongres Biasa Tahunan PSSI 2022 jajaran Komite Eksekutif dan Sekretaris Jenderal, juga akan hadir sebanyak 87 voters dari anggota PSSI.
Wakil delegasi dan voters anggota PSSI sudah hadir dan melaksanakan proses registrasi pada Minggu (29/5/2022). Kongres Biasa PSSI 2022 rencananya akan dimulai pada pukul 13.00 WIB.
Editor : Agus Warsudi
ketum pssi ketua umum pssi kongres pssi kongres tahunan pssi pssi kota bandung m iriawan mochamad iriawan Mochammad Iriawan komjen pol m iriawan
Artikel Terkait