SUMEDANG, iNews.id - Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah membangun Bendungan Sadawarna di Kabupaten Sumedang. Keberadaan bendungan itu mendukung peningkatan produksi pertanian, terutama beras.
"Banyak bendungan yang diresmikan bapak presiden, peningkatan produksi pertanian kami (Jawa Barat), naik sekali," kata Gubernur Jabar saat memberikan sambutan dalam acara peresmian Bendungan Sadawarna oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Sumedang seperti disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (27/12/2022).
Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil menyatakan, terdapat tiga lokasi di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang diresmikan Presiden Jokowi Widodo. Antara lain, Jatigede, Sadawarna, dan Cipanas.
"Kata Bupati Sumedang (Doni Ahmad Munir) manfaat airnya tidak banyak ke Sumedang, padahal proyek ada di sumedang. Oleh karena itu saya kasih dua hal, kami beri kompensasi Rp100 miliar untuk Kabupaten Sumedang," ujar Kang Emil.
Editor : Agus Warsudi
bendungan Kabupaten Sumedang gubernur jawa barat ridwan kamil gubernur ridwan kamil ridwan kamil joko widodo presiden joko widodo
Artikel Terkait