Ketua DPW PKB Jabar, Syaiful Huda memberikan sambutan dalam Sekolah PUMR DPC Kabupaten Subang, Minggu (27/12/2020). Sekolah tersebut merupakan media penggemblengan kader milenial dan karismatik. Foto : Istimewaa

Peremajaan kader tersebut juga disebutnya sebagai kaderisasi generasi kedua sebagai bagian dari semangat para kyai dan pendiri PKB, agar PKB tetap tumbuh dan berkembang dalam perjuangan pengabdian demi kepentingan dan kemaslahatan umat dan rakyat.

"Saya ucapkan terima kasih kepada para kyai, pendiri PKB, tokoh masyarakat, generasi pertama PKB yang terus mem-backup kami. Kami mohon izin, putra putri para kyai, generasi pertama PKB untuk menjadikan anak-anak mudanya berkenan menjadi pengurus DPAC PKB dan alhamdulillah para kyai dan pendiri atau generasi pertama DPAC PKB  paham akan situasi ini dan mau merekomendasikan anak kerabat maupun tokoh masyarakat untuk menjadi pengurus DPAC ini," paparnya.

Huda menekankan, kepengurusan baru DPAC merupakan kolaborasi antara kepemimpinan para kyai, tokoh masyarakat, dan para pemimpin muda.

"Ini yang kita sebut dengan sinergis antara kepemimpinan  yang berbasis karismatik dengan kempeminpin anak muda yang mempunyai kecerdasan teknokratis yang mana kita harapkan bisa melahirkan inovasi-inovasi maju," katanya.

Sinergitas kekuatan tokoh karismatik, para kyai, tokoh masyarakat pendiri NU yang ditopang oleh anak-anak muda dengan jaringan milenial dan kemampuannya, kata Huda, harus menjadi ruang konsolidasi PKB di Jabar.

"Dan alhamdulillah 100 persen, 600 DPAC di Jawa Barat sudah terbentuk, semuanya profilnya anak-anak muda, termasuk di Kabupaten Subang dengan usia pengurus harian PAC 31 tahun," ujarnya. 


Editor : Asep Supiandi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3 4
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network