BANDUNG BARAT, iNews.id - Pemda Kabupaten Bandung Barat (KBB) masih menunggu rekomendasi untuk perpanjangan kontrak dari PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) terkait penyelesaian pengerjaan jalan selatan paket satu dari Selacau-Cisokan. Akibat menunggu proses tersebut, maka perbaikan ruas jalan sepanjang 52,5 kilometer (km) tersebut harus terhenti.
Sebab, saat ini kontrak untuk pelaksana proyek atau pihak kontraktornya dipastikan sudah habis pada akhir tahun lalu.
"Kami sedang menunggu rekomendasi untuk memperpanjang kontrak dari PT SMI, BPKP, dan Mendagri, karena kontrak pelaksana proyeknya sudah habis," kata pelaksana tuas (plt) Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan, Senin (14/2/2022).
Dia menyatakan, terkait perpanjangan kontrak tersebut sebenarnya PT SMI selaku pihak yang membiayai proyek jalan ini memang sudah mengizinkan. Namun hingga saat ini, Pemda KBB belum menerima surat resmi sebagai acuan pengerjaan kembali.
Editor : Agus Warsudi
proyek perbaikan jalan proyek jalan perbaikan jalan perbaikan jalan mangkrak tuntut perbaikan jalan bandung barat kabupaten bandung barat pemkab bandung barat bupati bandung barat Hengki Kurniawan
Artikel Terkait