CIANJUR, iNews.id - Seorang kader PDIP meninggal dunia saat menghadiri Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) DPD Jabar, Sabtu (27/08/2022). Acara berlangsung di Agra Family Hotel dan Villa di Jalan Raya Puncak-Cipanas, Hanjawar, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur.
Kader PDIP tersebut bernama Dodi, Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) PDIP Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi. Berdasarkan informasi, Dodi meninggal saat kegiatan tengah memasuki waktu istirahat dan makan siang.
Kapolsek Pacet Kompol Sosialisman ketika dikonfirmasi membenarkan adanya seorang kader PDIP asal Kabupaten Sukabumi meninggal saat menghadiri Rakonwil DPD PDIP Jabar.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait