Dia melihat PK ke MA oleh kubu Moeldoko dinilai sebagai upaya untuk mengganggu Koalisi Perubahan guna Perbaikan (KPP) yang telah mengusung Capres Anies Baswedan. Disinggung soal keterlibatan istana dalam upaya PK ini, Imam tidak mau menuding terlalu jauh.
"Soal itu (peran istana) saya tidak terlalu jauh ke sana. Namun saya berharap MA menolak PK tersebut karena tidak ada novum baru yang diajukan," ucap Imam yang siap memberikan dukungan moril langsung ke Jakarta jika diinstruksikan oleh DPP.
Terkait hal tersebut, Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD KBB, Phiter Tjuandis menyebutkan, publik sudah bisa menduga terkait istana, karena Moeldoko saat ini semua tahu sedang berada dalam lingkaran istana dan menjabat sebagai Kepala KSP. Namun dirinya masih percaya dengan lembaga MA yang bisa memutuskan secara objektif persoalan ini.
"Kami masih percaya ke MA, makanya kami mengajukan permohonan perlindungan hukum ke MA dari PK pihak Moeldoko," tuturnya.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait