Kanit Gakkum Polres Cianjur, Iptu Hadi Kurniawan mengungkapkan, akibat kecelakaan itu dua orang mengalami luka ringan dan sudah mendapatkan penanganan medis di puskesmas setempat.
Hadi menyebutkan, jajarannya masih melakukan olah tempat kejadian terkait kecelakaan yang menyebabkan kerugian materil hingga mencapai ratusan juta rupiah itu.
"Dua orang mengalami luka ringan, yaitu sopir truk tronton dan seorang penumpangnya. Kita masih lakukan penanganan dan olah tempat kejadian untuk mengetahui penyebab pasti dari kecelakaan ini. Dugaan sementara, truk tronton mengalami rem blong," ujar Hadi, kepada wartawan, Kamis (11/08/2022).
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait